Peringati HLN, PLN Sambungkan Listrik Gratis ke 3.725 Keluarga Kurang Mampu

Di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Nelci Tana Tabun, warga Kelurahan Belo, Kecamatan Maulafa, menyampaikan rasa syukurnya. Ia berharap kehadiran listrik dapat meningkatkan ekonomi keluarganya. “Terima kasih PLN. Dengan adanya listrik, semoga bisa menambah usaha di kios kecil. Kalau ada rezeki, ingin beli freezer untuk es batu,” kata Nelci.

Pj Wali Kota Kupang, Linus Lusi, juga mengapresiasi langkah PLN yang membantu masyarakat di wilayahnya. Ia berkomitmen untuk melanjutkan infrastruktur listrik di daerah yang membutuhkan. “Kepekaan sosial PLN telah dirasakan masyarakat Kupang. Kami berterima kasih dan mengapresiasi kepedulian sosial dari pegawai PLN,” ucapnya.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyatakan sejak digulirkan lima tahun lalu, program ini telah membantu ribuan keluarga di seluruh Indonesia. Tahun 2024, sebanyak 11.390 keluarga mendapat sambungan listrik gratis dari program yang diinisiasi pegawai PLN ini.

“Program ini berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat dengan mendorong pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, dan mengentaskan kemiskinan,” ujar Darmawan.

Bacaan Lainnya

Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang berkomitmen memberikan pelayanan terbaik melalui inovasi, transformasi digital, dan transisi energi menuju Net Zero Emissions (NZE). PLN memiliki visi menjadi Top 500 Global Company dan pilihan nomor satu bagi pelanggan.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: faktualnewsred@gmail.com