GORONTALO, faktualnews.com – Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya, M.A. didampingi Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos, berikan pengarahan kepada seluruh personel purna tugas satgas BGC TNI Kongo XXXIX-E Monusco Yonif 713/Satya Tama, yang dilaksanakan di Aula Lembah Baliem Yonif 713/ST, Jl. Ahmad A. Wahab, Desa tinelo, Kec. Telaga Biru, Kab. Gorontalo, Selasa (28/05/2024).
Hadir dalam acara tersebut, Waasops Kasdam XIII/Mdk Letkol Inf Lawdewick. B.K. Tobing, Danyonif 713/ST Letkol Inf Ambariyantomo,S. Hub. Int, Ketua Persit KCK Daerah XIII/Merdeka Fenty Candra Wijaya, Ketua Persit KCK Korem 133 PD XIII/Mdk Rini Hari Pahlawantoro serta seluruh personel purna tugas satgas BGC TNI Kongo XXXIX-E Monusco Yonif 713/ST dan Persit Yonif 713/ST.
Pengarahan ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan serta ucapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian para Seluruh personel purna tugas satgas BGC TNI Kongo XXXIX-E Monusco Yonif 713/ST dalam menjalankan tugas mulia menjaga perdamaian dunia di Kongo.
Candra Wijaya dalam arahannya menyampaikan rasa bangganya atas keberhasilan satgas BGC TNI Kongo XXXIX-E Monusco dalam menyelesaikan misi dengan penuh profesionalisme. Kontribusi satgas BGC TNI Kongo telah mengharumkan nama bangsa Indonesia di kancah internasional dan memperkuat peran Indonesia dalam menjaga perdamaian dunia.
Candra Wijaya juga berpesan kepada personel purna tugas untuk tetap menjaga nama baik TNI dan terus berkontribusi bagi bangsa dan negara dalam berbagai bidang. Dirinya berharap para personel purna tugas dapat menjadi teladan bagi masyarakat dan generasi muda dalam hal patriotisme, nasionalisme, dan semangat bela negara.