Irkostrad Mewakili Pangkostrad Pimpin Upacara di Makostrad

Editor: YN
Doc. Penkostrad.
Doc. Penkostrad.

Selain itu, Pangkostrad juga mengatakan kepada seluruh Satjar Kostrad pada awal Tahun Anggaran 2024, saat ini Itkostrad sedang melaksanakan pengawasan audit kinerja tahap I TA 2024. Para Dansat agar menyiapkan produk administrasi satuan sesuai rekomendasi dari Inspektorat. Dalam waktu dekat juga akan ada audit kinerja oleh Itjenad dan Itjen TNI, sehingga dapat meminimalisir temuan/kesalahan, untuk itu manfaatkan Inspektorat sebagai tempat untuk berkoordinasi dan berkonsultasi.

“Dari hasil penilaian Menpan RB pada pelaksanaan Reformasi Birokrasi tahun 2023, dua Satker jajaran Kostrad yang mengikuti yaitu Satker Divif 2 Kostrad berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tingkat nasional serta mendapatkan peringkat ke 1 akumulasi nilai IKPA tingkat Satker TNI AD TA 2023, dan Satker Menarmed 2/2 Kostrad mendapatkan peringkat ke 2 akumulasi nilai IKPA tingkat Satker TNI AD TA 2023. Saya berharap agar Satker jajaran Kostrad yang lain dapat mencontoh sehingga dapat diajukan pada tahun berikutnya,” ujar Pangkostrad.

“Kemudian terkait kebijakan Kasad memberikan bantuan dana swakelola kepada satuan untuk membangun/memperbaiki Rumdis di masing-masing satuan yang telah ditunjuk, saya berharap agar satuan tersebut bertanggung jawab dalam menggunakan anggaran dan menghindari penyalahgunaan anggaran yang dapat merugikan TNI AD khususnya Kostrad,” tambah Pangkostrad.

Diakhir amanatnya, Pangkostrad berpesan saat ini kita memasuki musim penghujan, hujan yang turun kadang disertai angin puting beliung terjadi di beberapa wilayah, sehingga mengakibatkan bencana alam berupa pohon tumbang, banjir dan tanah longsor. Terkait hal tersebut, seluruh satuan Kostrad agar waspada, siagakan dan laksanakan pengecekan baik personel dan materil secara berkala sehingga siap untuk digerakan.

Bacaan Lainnya

“Satuan Kostrad harus siap bergerak untuk membantu masyarakat pasca bencana alam. Lakukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Polri, PMI, masyarakat dan instansi terkait lainnya dalam membantu masyarakat,” pungkas Pangkostrad.

sumber: Penkostrad

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: faktualnewsred@gmail.com