Kemudian, program wakaf (Wakaf air, Wakaf Alat Shalat, dan Wakaf Pembangunan Masjid), program belanja bareng yatim dhuafa (BBYD), dan Program ifthar jalur mudik dan tebar ketupat ramadan dengan target penerima manfaat.
Pada Ramadan tahun ini, Sekolah Relawan menargetkan total 38.700 penerima manfaat di 37 kota/kabupaten yang tersebar di seluruh Indonesia dan wilayah Palestina.
Melalui tema Ramadan Lebih Bermanfaat, Sekolah Relawan mengajak semua pihak untuk terlibat dalam Gerakan Kebaikan di Ramadan 2024.
“Kami yakin bahwa semakin banyak yang terlibat, semakin besar manfaat yang bisa kita berikan. Dengan ini, semoga ibadah, amalan, dan kebaikan yang kita lakukan di Ramadan, bisa lebih bermanfaat untuk penerima manfaat, untuk kita semua,” pungkas Bayu Gawtama.