JEPARA, faktualnews || Pakar Hukum Dr. Hj. Eko Suwarni, SH, MH berdialog interaktif dengan warga Desa Cepogo Barat Kecamatan Kembang Kabupaten Jepara di Aula Cepogo Homestay Bumi Srikandi Desa Cepogo, Jumat (10/5/24). Acara itu di Prakarsai Arifin Bagus Diawan Ketua Yayasan Jepara Bangkit Sejahtera (YJBS).
” Kita berikan edukasi dan solusi kepada masyarakat melalui Yayasan Jepara Bangkit Sejahtera, khususnya didalam proses pembangunan, proses pekerjaan, dan usaha lainnya,” ujar Eko Suwarni yang juga Dewan Pakar Hukum Kepala Desa se Jawa Tengah.
Menurut Eko, keluhan dan aspirasi dari masyarakat nelayan, masyarakat petani dan para komunitas yang disampaikannya dalam dialog interaktif, akan ditampung dan akan disampaikan ke Pemerintah Pusat.
”Akan saya sampaikan ke pusat hasil aspirasi dari masyarakat nelayan terkait solar dan pupuk untuk para petani serta masukan aspirasi dari para komunitas,” ucapnya.
Kehadiran Eko memberikan solusi dan menyampaikan kepada yang lebih berwenang dalam menjawab persoalan di masyarakat. Menurutnya tentu harus dituangkan juga oleh Yayasan Jepara Bangkit Sejahtera dengan baik.